MADRID, - Menteri Luar Negeri Spanyol, Jose Manuel Albares, pada Jumat (20/5) menyatakan bahwa negaranya akan mendukung rencana Ukraina untuk bergabung dengan Uni Eropa.
Komisi Eropa sendiri mengumumkan bahwa pihaknya akan mengeluarkan laporan pada bulan Juni tentang apakah mereka akan menerima permohonan Ukraina untuk menjadi calon anggota Uni Eropa, yang kemungkinan merupakan proses berlarut-larut dan telah menyebabkan perbedaan pendapat di dalam blok tersebut.
Albares mengatakan Spanyol akan mendukung masuknya Ukraina kecuali jika laporan bulan Juni nanti menyarankan kepada negara anggota Uni Eropa untuk tidak melakukannya.
"Jika laporan Komisi Eropa menguntungkan, Spanyol akan mendukung aspirasi Ukraina untuk menjadi kandidat, dan dari sana para kepala negara dan pemerintahan akan bertemu untuk membahas cara untuk mewujudkannya," katanya kepada Reuters.
Dia juga menyambut baik rencana Presiden Perancis Emmanuel Macron untuk membentuk komunitas politik Eropa baru yang akan memungkinkan negara-negara di luar blok, termasuk Ukraina dan Inggris, untuk bergabung.
"Eropa harus mendefinisikan dirinya sendiri dalam menghadapi tantangan masa depan dan perluasan di masa depan jika itu terjadi. Idenya (Macron) ada dalam kerangka refleksi ini, dan Spanyol menyambut baik apa pun yang memajukan proses integrasi Eropa," kata Albares.